Pesawat HP yang seharusnya mempermudah berkomunikasi, dulu telepon-teleponan harus 
di rumah, kini di jalan sambil nyetir mobil pun bisa terima telepon. 
Cuma problemnya itu tadi, di samping memudahkan komunikasi, HP juga bisa 
memudahkan rumah tangga orang jadi berantakan. Sudah banyak sekali terjadi hanya karena gara-gara HP suami isteri bercerai, 
perselingkuhan suami terjadi dan terkuak gara-gara HP. Makanya jika 
suami atau istri terlalu memproteks dia punya HP, harus diwaspadai, 
karena siapa tahu punya 'piaraan'.
Asep warga Panoongan Kelurahan Ciamis Kecamatan Ciamis, merupakan 
salah satu lelaki yang mengalami perobahan gaya hidup gara-gara HP. 
Ketika masih menggunakan telepon kabel di rumah, dia masih menjadi 
kepala rumahtangga yang baik. Tak pernah ada telepon rahasia-rahasiaan, 
siapa saja boleh angkat bel berdering. Tapi sekarang, setelah punya HP 
canggih yang bisa terima gambar segala, HP itu dimonopoli sendiri. 
Anggota keluarga dilarang membuka, menerima  HP yang berisi pesan-pesan 
untuk dirinya.
Ny. Nining mencurigai perubahan perilaku suaminya tersebut sejak 6 
bulan lalu. Ada tetangga yang melaporkan bahwa Asep pernah diketahui 
jalan bareng dengan perempuan lain yang jauh lebih muda dan cantik. 
Ternyata laporan itu bukan hanya sekali, tapi berkali-kali dan dari 
mulut yang berbeda pula. Sayangnya, saat Nining mencoba bersabar dan tidak sembarang melabrak atau menuduh dan mencoba untuk mengklarifikasi ke sang suami,
 Asep membantah tuduhan istrinya itu. “Itu fitnah, sedangkan fitnah 
lebih kejam dari pembunuhan.”, kata Asep sambil mengutip ayat Qur’an.
Asep boleh membantah, tapi faktanya dia mulai senang pulang kantor 
telat, dan pada istri mulai dingin. Padahal dulu sebelum dicurigai punya
 WIL, gairahnya masih sangat berkobar, seperti api disiram bensin 
bersubsidi. Dulu seminggu 2 kali Asep masih memberi BLSM (Belaian 
Langsung Semakin Mesra), sekarang paling-paling dua minggu sekali. Itu 
pun caranya sudah ogah-ogahan, to the point dan langsung pada 
lubang sumbernya!
Gara-gara itu pula Nining menjadi selalu curiga pada suaminya. Sebab 
parameter-parameternya memang menunjukkan bahwa Asep sedang punya WIL. 
Saking penasaran dengan kecurigaannya, beberapa hari lalu Nining nekad 
membuka HP milik suaminya. Tapi belum juga sempat membukanya, Asep 
dengan cepat merampasnya. Tarik ulur terjadilah, dan sekali pukul 
terjengkanglah Nining kena swing suami. “Perempuan mau tau saja urusan 
lelaki,” kata Asep.
Ternyata meski pukulan itu tak serius benar, membuat tulang tangan 
Nining patah. Wah, tentu saja ibu malang ini harus menjalani perawatan 
rumah sakit, digips. Tapi sakitnya tubuh tak seberapa, yang sakit banget 
justru hatinya. Makanya Nining segera melapor ke Polres Ciamis dengan 
mengusung pasal KDRT. Kepada petugas dia mengakui, HP suaminya pasti ada
 “macem-macem”-nya sehingga orang lain tak boleh tahu.
Mestinya polisi langsung sita HP Asep tuh. (PR/Gunarso TS)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar